Padang(SUMBAR)PT- Ajakan untuk melaksanakan vaksin kepada seluruh lapisan masyarakat terus dilakukan. Terutama masyarakat pesisir dan daerah pelabuhan, sesuai dengan tema" Serbuan vaksinasi kepada masyarakat Maritim Kamis (1/7).
Pangkalan Utama TNI AL (Lantamal) II Padang, memasuki hari ke 5, (lima) melakukan serbuan vaksinasi mengambil tempat di lapangan Futsal Pelabuhan Perikanan Samudera atau PPS Bungus kecamatan Teluk Kabung Kota Padang.
Didukung dengan 26 vaksinator yang terdiri 20 dari Dinas Kesehatan Lantamal dan 6 vaksinator dari Dinkes Kota Padang.
Sasaran pada pelaksanaan vaksinasi kali ini, para pekerja di pelabuhan perikanan Bungus, masyarakat sekitar dan para nelayan dari luar daerah yang kapalnya sandar di dermaga Bungus.
Serbuan vaksinasi yang dilakukan ini merupakan perintah langsung dari Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., dalam upaya mencegah penyebaran Covid-19 khususnya di wilayah Maritim Indonesia.
Danlantamal Laksamana Pertama TNI Hargianto.S.E.,M.M.,M.Si (Han) pada saat peninjauan di lokasi vaksinasi sebelumnya menyampaikan.
Kepada bapak, ibu, dan saudaraku, vaksin ini aman dan halal jangan kuatir.
Saya sendiri sudah melaksanakan vaksin, jadi bapak, ibu dan saudaraku jangan kuatir.
Ini kepedulian Pemerintah terhadap rakyatnya, agar sehat dan dapat beraktivitas lagi sesuai dengan profesi masing masing.
Pelaksanaan vaksinasi yang di pimpin langsung Kadiskes Lantamal II Padang, Letkol Laut (K) Zulfitri. S.Si., M.Kes., menyampaikan ini merupakan kegiatan serbuan vaksinasi hari ke lima, target sasaran kita 300 orang peserta.
Di empat kegiatan serbuan vaksinasi yang sudah kita lakukan, sudah 1000 an, Alhamdulillah Masyarakat semakin sadar akan arti pentingnya vaksin ini.
Pemerintah sudah menyediakan vaksin graatis dan aman, hendaknya masyarakat harus sadar. Jika kita sehat, kita dapat bekerja dan beraktivitas sesuai dengan profesi kita. Kalau kita sehat dan bekerja harapanya ekonomi mulai bangkit dan membaik.
Pada pelaksanaan serbuan vaksinasi ini tetap mengacu pada protokol kesehatan Covid-19 dengan menggunakan masker menjaga jarak yang sebelumnya di cek suhu tubuh di pintu masuk, yang ikut mengawas dari Pomal Lantamal II dan prajurit Yonmarhanlan II Padang.
#dispen|boy